SBY Cerita ke Prabowo Pengalamannya ‘Turun Gunung’ di Masa Pilpres

SBY berbagi cerita ke Prabowo Subianto mengenai pengalamannya ‘turun gunung’ berkampanye ke 85 kabupaten dan kota, di masa Pilpres 2024.


Jakarta, PDNTB.id – Dalam acara buka puasa bersama Prabowo Subianto di Jakarta Selatan pada Rabu (27/3) sore, Ketua Majelis Tinggi Partai (MTP) Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), menyampaikan pengalaman serta keyakinannya terkait masa pilpres yang baru berlalu.

Acara tersebut dihadiri oleh lebih dari 500 pimpinan teras Partai Demokrat dari seluruh Indonesia, termasuk unsur-unsur penting seperti Majelis Tinggi Partai (MTP), Dewan Pimpinan Pusat (DPP), Dewan Kehormatan, Dewan Pertimbangan, Mahkamah Partai, serta pimpinan dari tingkat provinsi hingga tingkat kabupaten.

Dalam pidatonya, SBY mengungkapkan pengalaman yang telah dilaluinya selama periode kampanye pemilihan presiden. Dalam rentang waktu 3-4 bulan, SBY menyambangi 85 Kabupaten dan Kota di Indonesia.

Menurutnya, di semua tempat, rakyat memang menghendaki Prabowo Subianto sebagai pemimpin mereka.

“Ini sejarah yang penting untuk kita pahami,” ujar SBY, merujuk pada dukungan yang kuat dari rakyat terhadap Prabowo Subianto.

Baca Juga:
9 Tahun Oposisi, Demokrat Akui Tak Banyak Berkontribusi untuk Rakyat

“Saya mendengar langsung, mengetahui langsung bahwa dukungan rakyat sangat kuat, ditambah setelah pemungutan suara, semua penghitungan cepat dari lembaga survei memenangkan beliau,” tambahnya.

Menyikapi kemenangan Prabowo, SBY mengungkapkan rasa syukurnya. “Alhamdulillah, Tuhan Maha Besar, bapak akan memimpin Indonesia, memimpin kami semua menuju Indonesia yang lebih maju di masa depan,” ujarnya.

Karena itu SBY mengingatkan untuk bersatu melakukan yang terbaik bagi rakyat dan tidak melukai kepercayaan mereka.

“Jangan melukai hati rakyat yang memang ingin memilih Pak Prabowo menjadi pemimpin mereka,” tegasnya.

Baca Juga:
Stop Vote Buying, AHY Sampaikan Sistem Pemilu Perlu Diperbaiki

Di penghujung pidatonya, SBY memberikan hadiah kepada Prabowo Subianto berupa sebuah lukisan yang dibuatnya sendiri. Lukisan itu diberi judul: Standing Firm Like Rocks atau Berdiri Kokoh seperti Karang.

Melalui hadiah itu SBY ingin menitip harapan dan doa agar Prabowo Subianto senantiasa tegak berdiri sekokoh batu karang di lautan dalam memimpin Indonesia.

“Harapan saya dan juga doa kita semua agar Pak Prabowo kokoh, kuat, seperti batu karang ini. Memajukan Indonesia, meningkatkan kesejahteraan rakyat, menegakkan hukum dan keadilan, dan tugas-tugas lain yang diemban oleh beliau nanti. Semoga berkenan,” ucap SBY.

Bagikan artikel ini:

PDNTB.id © 2024. All Rights Reserved.