Mataram – Proses pemungutan suara di TPS-TPS yang dipantau oleh DPD Partai Demokrat NTB berlangsung lancar hingga jelang tengah hari.

Ketua DPD Partai Demokrat NTB, Indra Jaya Usman (IJU), menyatakan keyakinannya bahwa masyarakat Lombok Barat, khususnya warga Nyur Lembang, telah memahami dengan baik hak dan kewajiban mereka dalam menghadapi pesta demokrasi lima tahunan ini.

Menurut IJU, sebagian besar masyarakat sudah memiliki pemahaman yang kuat terhadap proses pemilu, sehingga tidak banyak kendala yang terjadi.

Ia menyatakan bahwa tahapan pemilu berjalan wajar, tanpa adanya kekhawatiran yang berarti.

Baca Juga:
Ratusan Orang Ikuti Istighosah di Narmada, Berdoa untuk Keselamatan Bangsa

“Kita melihat bahwa hingga saat ini, semua tahapan berjalan dengan baik. Sebagian besar masyarakat sudah mengerti hak dan kewajibannya. Sepertinya tidak ada yang perlu dikhawatirkan,” ujar IJU usai menyalurkan suaranya di TPS 09 sekitar pukul 11.30 wita, pada 14 Februari.

Salah satu bentuk kerawanan yang mungkin mengancam marwah demokrasi adalah praktik kampanye hitam dan politik uang. Namun, IJU menyatakan bahwa di NTB, terutama di Lombok Barat, dua bentuk ancaman tersebut tidak terlalu menjadi kekhawatiran besar. Ia percaya bahwa masyarakat telah cerdas dan memahami situasi politik saat ini.

“Media sosial dan internet telah membuka pemahaman bagi sebagian besar masyarakat. Jadi, jangan pernah meremehkan kemampuan masyarakat untuk memilah informasi,” tegas IJU.

IJU yakin bahwa masyarakat telah memahami hak dan kewajiban mereka sebagai pemegang kedaulatan tertinggi di negeri ini. Menurutnya, masyarakat telah mampu mengakses informasi yang mereka butuhkan untuk menentukan pilihan.

Baca Juga:
Gelar Doa Bersama untuk Negeri, AHY Apresiasi Kinerja Pengurus Demokrat di Tanah Air

“Saya yakin masyarakat sudah tahu akan memilih siapa. Sosialisasi dari penyelenggaraan dan tim sukses sudah sangat baik. Masyarakat sudah mendapatkan informasi yang cukup,” Sebut IJU.

“Saat saya berada di TPS, saya tidak menemukan masyarakat yang bingung. Semua nampak sudah mantap dengan pilihan mereka.” tambahnya.

IJU juga mengajak semua pihak untuk menerima hasil pemilu dengan lapang dada, karena hasil tersebut adalah pilihan rakyat. Rakyat yang, menurutnya, telah memahami konsekuensi dari keputusan yang mereka buat di TPS hari ini.

Bagikan artikel ini:

PDNTB.id © 2024. All Rights Reserved.