IJU Dijadwalkan Jadi Keynote Speaker Seminar Nasional Pengusaha Muda
Mataram, PDNTB.id – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Nusa Tenggara Barat, Indra Jaya Usman (IJU), dijadwalkan menjadi keynote speaker dalam Seminar Nasional Enterpreneur bertajuk Indonesia Recovery “Menyambut Musim Semi Pasca Pandemi”, di Mataram, 24 April 2022.
“Iya, dipercayakan oleh para pengusaha muda untuk menjadi keynote speaker dalam seminar nasional itu dalam kapasitas sebagai tokoh muda NTB,” kata IJU saat ditemui di Mataram, Jumat (22/4).
Seminar Nasional Enterpreneur itu diselenggarakan oleh Wirausahawan Muda Nusantara (Wimnus), sebuah organisasi kepemudaan yang fokus pada pengembangan kewirausahaan untuk generasi muda Indonesia.
Menurut rencana, IJU akan berbicara mengenai konsep koperasi dan kemandirian yang ditunjang dengan penerapan teknologi digital untuk pengembangan pasar dan kreativitas pemuda.
“Konsep ini juga sedang kita terapkan di Partai Demokrat NTB. Kita sedang menyusun strategi untuk Program Pengembangan Usahawan Baru Berbasis Digital di NTB,” kata IJU.
IJU berharap akan terjadi kolaborasi antar-kelompok kreativitas muda untuk mendukung percepatan pemulihan ekonomi pasca pandemi Covid-19.
“Krisis atau pandemi harus bisa kita sikapi secara positif. Dampaknya yang massif bisa kita lawan dengan jalan gotong-royong atau koperasi,” ujarnya.
Sementara itu, Partai Demokrat Nusa Tenggara Barat merancang strategi pengentasan kemiskinan dan pengangguran di daerah itu melalui proses kebijakan publik dan program kerjanya. Salah satunya adalah program pembinaan usahawan baru berbasis digital.
“Kami sedang bekerja menyerap dan membina usahawan baru berbasis digital untuk mendukung pemasaran dan distribusinya,” kata IJU.
Partai Demokrat berkerja sama dengan komunitas blogger, copywriters, dan pegiat media sosial di daerah itu untuk membantu promosi produk lokal secara digital.
Para usahawan juga akan diberi pelatihan adsense, analytics, fotografi produk, pengemasan, dan keterampilan lain yang dibutuhkan.
“Sasarannya adalah masyarakat usia produktif, terutama untuk ibu rumah tangga dan pemuda,” kata IJU.